Penulis: Ficky Koloay
Lektur.co, Minut- Saya berjanji akan mengabdi dengan sepenuh hati bagi Desa Laikit tercinta menjalankan tugas yang dipercayakan sebagai Penjabat Hukum Tua, dengan mengedepankan aturan yang baku sesuai dengan Tupoksi.
Hal tersebut diungkapkan Penjabat Sementara Hukum Tua Desa Laikit Ferry Koloay usai resmi dilantik Bupati Minahasa Utara Joune J E Ganda, SE di Aula Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara.
“Tentunya, yang terutama koordinasi dengan Pimpinan di Kecamatan dan terlebih khusus mensukseskan Program Kerja Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Lotulung dengan bersinergi bersama Aparat Desa demi memimpin Roda Pemeeintahan desa Laikit yang saat ini dipercayakan kepada saya,” ujar Koloay, Kamis (15/4).
Ditanya mengenai program kedepan, Koloay mengatakan jika, dirinya terlebih dahulu akan berkoordinasi dengan perangkat yang ada di Desa.
“Saya akan berkoordinasi terlebih dahulu, termasuk apa yang akan diagendakan kedepan,” pungkasnya. (Fic)