Penulis : Veidy Temo
LEKTUR.CO, Minahasa – Kapolres Minahasa, AKBP Henzly Moningkey SIK mengatakan, pelaksanaan Operasi Lilin Samrat tahun 2020 mengedepankan kegiatan kemanusiaan.
“Operasi ini merupakan kegiatan kemanusiaan. Dan penerapan protokol kesehatan (ProKes) Covid-19 menjadi yang prioritas,” kata Kapolres Henzly, Selasa (22/12) tadi.
Untuk itu, mantan pasukan perdamaian di Sudan ini mengharapkan agar masyarakat khususnya di Minahasa menerapkan protokol kesehatan secara ketat ketika melakukan aktivitas di luar rumah.
“Ya, tentunya dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan,” ujarnya.
Putra asli Tondano ini menambahkan, Operasi Lilin Samrat dilaksanakan sejak 21 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021.
“Semoga Natal membawa kedamaian bagi semua umat manusia. Mari jo patuhi protokol kesehatan,” ajak Kapolres Henzly. (*)