Penulis: Ficky
Lektur.co, Minut- Merujuk pada Peraturan Permendes PDTT No.13/2020 terdapat 18 tujuan dan sasaran pembangunan melalui SDGs Desa tersebut, yaitu desa tanpa kemiskinan, desa tanpa kelaparan, desa sehat dan sejahtera, pendidikan desa berkualitas, desa berkesetaraan gender, desa layak air bersih dan sanitasi, desa yang berenergi bersih dan terbarukan, pekerjaan dan pertumbuhan ekonomi desa, inovasi dan infrastruktur desa, desa tanpa kesenjangan, kawasan pemukiman desa berkelanjutan, konsumsi dan produksi desa yang sadar lingkungan, pengendalian dan perubahan iklim oleh desa, ekosistem laut desa, ekosistem daratan desa, desa damai dan berkeadilan, kemitraan untuk pembangunan desa, dan kelembagaan desa dinamis dan budaya desa adaptif.
Pemerintah Desa (Pemdes) Kawiley Kecamatan Kauditan Kabupaten Minahasa Utara berkomitmen untuk terus pacu pendataan SDGs dengan bersemangat bergerak turun ke rumah – rumah penduduk guna melakukan pendataan SDGs (Sustainable Development Goals).
Penjabat Hukum Tua Deisi Sengke Pangerapan, STeol Sangat mendukung Program ini dengan dan sebagai apresiasi kami buktikan dengan penuh semangat turun dan mendata tiap masyarakat serta memastikan bahwa data mereka masuk, Proses penggalian pengumpulan pencatatan verifikasi dan validasi data SDGs Desa karena SDGs merupakan sebuah program pembangunan berkelanjutan dengan tujuan untuk kesejahteraan serta mewujudkan program Bupati Joune J E Ganda, SE dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung, SH, MH,” Ujar Pangerapan, Selasa (4/5).
lanjut Pena Deisi sapaan akrab di jemaat Kyrios Kawiley menyampaikan, kiranya program ini bisa berjalan dengan baik karena jika penerapannya bisa sesuai dengan apa yang sudah direncanakan maka dampak bagi masyarakat kelak akan sangat bagus.
” Pendataan ini di harapkan mendapatkan data real dan valid sehingga dalam penentuan program yang ada di desa bisa mengacu by data kebutuhan masyarakat , program ini juga bisa mendapatkan rekomendasi untuk menunjang pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat sesuai hasil analisis SDGS desa. maka nantinya akan mewujudkan desa tanpa kemiskinan, tanpa kelaparan, sehat sejahtera, pendidikan berkualitas disesuaikan dengan Visi Misi Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara JGKWL” tutup Kumua Deisi didampingi para petugas data dan pemdes Desa kawiley. (*)