Penulis : Veidy Temo
LEKTUR.CO, Minahasa – Mensyukuri hari ulang tahun (Hut) ke-61, Bupati Royke Octavian Roring (ROR) bersama istri dan keluarga berbagi kasih dengan panti asuhan serta panti jompo Remboken, Sabtu (10/10).

Selain berbagi kasih, Bupati ROR bersama keluarga menggelar ibadah syukuran secara sederhana dengan tetap menggunakan protokol kesehatan Covid-19, di Pantai Mahembang, Bukit Tinggi.

Ibadah dipimpin Ketua BPMS GMIM Pdt Hein Arina, dan dihadiri Forkopimda, FKUB Minahasa serta para undangan.
Dalam ibadah, Bupati ROR didampingi isteri tercinta yang juga sebagai Ketua TP-PKK Kabupaten Minahasa Fenny Lumanauw dan ibunda tersayang Sofitje Waani, memasang lilin angka 61.

Dalam kesempatan itu, Bupati ROR memberikan kesaksian betapa besar Tuhan memberkati keluarga Roring-Lumanauw, sampai dirinya bisa menapaki usia 61 tahun.
Sementara itu, Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey (RD) dalam sambutannya menyampaikan bahwa dirinya telah mengenal Bupati ROR selama 40 tahun sejak masa sekolah. Dan menurutnya, ROR telah paripurna dalam segala aspek. Mulai dari pelayanan, pendidikan sampai birokrasi.

“Atas nama pribadi dan Keluarga Dondokambey-Lengkong serta pemerintah dan masyarakat kabupaten Minahasa mengucapkan selamat hari ulang tahun ke-61 kepada Bupati Minahasa. Tuhan Yesus senantiasa memberkati pelayanan dan pekerjaan,” ujar Wabup RD.

Dalam kesempatan ini juga Bupati bersama keluarga menyerahkan bantuan kepada warga sekitar di 5 Desa. (*)