Penulis : Veidy Temo
LEKTUR.CO, Minahasa – Bupati Royke Octavian Roring (ROR) mengatakan, walaupun berada di tengah Pandemi Covid-19, namun dari sektor pertanian terus meningkat.
“Walaupun di tengah pandemi saat ini, puji Tuhan kita di Minahasa untuk pertanian tetap stabil,” kata Bupati Roring saat mengikuti ibadah di GMIM Efata Tompaso, sekaligus menjadi saksi baptisan anak dari Ketua Bawaslu Minahasa, Gabriel Benetta Umboh, dalam Keluarga Umboh-Rorimpandey, Minggu, (27/9).
ROR juga bersyukur berkat program Presiden, Wakil Presiden, Gubernur Sulut dan Wakil Gubernur, serta dirinya dan Wakil Bupati, bisa mendapatkan banyak bantuan yang telah diberikan bagi masyarakat khususnya kabupaten Minahasa.
“Berkat Tuhan melimpah yang diberikan kepada para pemimpin-pemimpin kita. Kemudian banyak program yang telah dijalankan untuk kita semua,” ungkapnya.
ROR juga mengungkapkan bahwa saat ini telah dikumpulkan kelompok tani untuk menunjang kesejahteraan para petani di kabupaten Minahasa.
“Marilah kita berupaya untuk melewati pandemi ini dengan terus berdoa dan berdoa. Semoga pandemi Covid-19 ini bisa kita lewati. Sebab, jika Tuhan berkenan, kita tidak akan terdampak oleh virus ini,” tandasnya.
Ia juga terus mengingatkan kepada seluruh masyarakat Minahasa, untuk terus menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
“Mari kita terapkan protokol kesehatan dengan cara sering mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir, menjaga jarak, memakai masker bila berada diluar rumah, dan harus mematuhi peraturan yang telah diedarkan oleh pemerintah,” pungkasnya. (*)