Penulis : Veidy Temo
LEKTUR.CO, TOMOHON – Wakil Wali Kota (Wawali) Wenny Lumentut (WL) dengan tegas mengecam segala tindakan dan bentuk perjudian di Kota Tomohon.
Menurut WL, perjudian sangat tidak layak ada di Kota Tomohon yang dikenal sebagai Kota Religius dan Pendidikan.
“Sebagai kota yang di kenal kota religius dan pendidikan, masih ada saja kegiatan-kegiatan perjudian,” ungkap WL ketika mengiku perayaan Ekaristi Hari Raya Paskah di Gereja Katolik Trinitas Paslaten, Paroki Hati Kudus Yesus Tomohon, Minggu (4/4).
Ia pun meminta aparat penegak hukum untuk menindak tegas dan memberantas segala macam perjudian di Kota Sejuk ini.
“Saya minta semua stakeholder di semua lapisan menindak tegas semua pelaku perjudian, serta membentuk pandangan masyarakat akan kerugian dari perjudian,” tegasnya. (*)