Categories: Hukum & Kriminal

Tahun 2020, Polres Tomohon Hanya Tangani 1 Kasus Korupsi


Penulis  :  Veidy Temo


LEKTUR.CO, Hukrim – Sepanjang tahun 2020, Polres Tomohon hanya menangani 1 kasus Korupsi. Hal itu disampaikan Kapolres Tomohon, AKBP Bambang Ashari Gatot SIK dalam konferensi pers awal tahun 2021 di Mapolres, Jumat (21/1) siang tadi.

“Ya, hanya ada satu kasus korupsi yang ditangani Polres Tomohon sepanjang tahun 2020,” kata Kapolres Bambang.

Dijelaskannya, kasus korupsi tersebut kini sudah masuk tahap penyidikan. “Sudah masuk penyidikan,” ungkapnya.

Kemudian, tindak pidana umum yang ditangani polres berjumlah 537 kasus. Dan yang sudah diselesaikan berjumlah 349 perkara.

“Itu diluar proses yang sudah diselesaikan dengan kekeluargaan, tanpa jalur peradilan,” sebutnya.

Selain itu, lanjut dia, ada 1.300 tunggakan perkara disepanjang tahun 2020.

“Kita akan ambil langka agar kasus ini bisa diselesaikan, sehingga masyarakat memperoleh keadilan,” katanya.

Sedangkan kasus kecelakaan lalulintas (Lakalantas) tahun 2020, sebanyak 125 perkara. 17 diantaranya meninggal dunia. Sedangkan 160 perkara ditangguhkan.

“Untuk kerugian material sekira Rp 400 juta lebih,” tandas Kapolres Bambang Ashari. (*)

 

Veidy Temo

Recent Posts

Bupati Kumendong dan Sekda Watania Imbau Investor Waspada Penipuan Mengatasnamakan Pejabat di Minahasa

LEKTUR. CO, MINAHASA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa mengimbau kepada masyarakat agar mewaspadai adanya upaya…

1 minggu ago

Pemkab Minahasa dan Kemendagri Bahas Gerakan Menanam Atasi Inflasi

LEKTUR. CO, MINAHASA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa kembali membahas pengendalian inflasi dan gejolak kenaikan…

1 minggu ago

KPU Minahasa Buka Seleksi PPK Pilkada, 300 Peserta Berkompetisi Masuk 15 Besar

LEKTUR. CO, MINAHASA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara membuka seleksi…

1 minggu ago

Tak Ada Izin Pemerintah dan Tetangga, Warga Tolak Lahan Pribadi Jadi Tempat Pemakaman di Kelurahan Koya

LEKTUR.CO, MINAHASA - Sejumlah warga tolak lahan pribadi dijadikan tempat pemakaman di Lingkungan ll, Kelurahan…

1 minggu ago

Kemendagri Evaluasi Kinerja Penjabat Bupati Minahasa

LEKTUR.CO, MINAHASA - Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) mengevaluasi kinerja Penjabat (Pj) Bupati Minahasa, Dr Jemmy…

2 minggu ago

Ditetapkan KPU Mitra Ini Daftar Perolehan Kursih Dan Anggota Legislatif Terpilih

Mitra-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) menggelar rapat pleno terbuka Penetapan Perolehan Kursi…

2 minggu ago

This website uses cookies.